Sungguh Luar Biasa Ternyata Khasiat Daun Lidah Ular Sangat Banyak Sekali
Rabu, 18 Desember 2019
Khasiat Daun Lidah Ular Untuk Kesehatan
Tanaman daun lidah ular merupakan tanaman tumbuhan liar yang sangat ampuh untuk mengobati berbagai macam penyakit. Tumbuhan ini dalam bahasa latin bernama Hedyotis Corymbosa. Rumput lidah ular atau rumput Mutiara tergolong dalam klasifikasi kingdom plantea (kerajaan tumbuhan) yang hidup banyak di alam terbuka.
Di berbagai daerah tumbuhan ini sangat banyak namanya, ada yang menyebut daun Mutiara, katepan, rumput siku, dan masih banyak nama lainnya. Bahkan didaerah tertentu rumput liar ini sangat mudah di temukan, dan dia tumbuh di halaman rumah dan di selokan.
Adapun mengenai manfaat dari daun lidah ular itu sendiri ialah, pertama untuk menurunkan demam, mencegah infeksi pada luka, menyembuhkan gigitan berbisa seperti gigitan ular, untuk mencegah kanker, untuk mencegah tumor, dan masih banyak lagi yang lainnya yang terkandung didalam daun lidah ular tersebut.